Terpopuler:

Macam Alat Kasir Yang Harus anda ketahui

20 December 2019 - Kategori Blog

Bagi Anda pemilik sebuah toko online / offline , sebaiknya mengetahui tujuh perangkat kasir yang beredar di pasaran . Ketujuh perangkat tersebut adalah :

1. Software Kasir
2. Barcode Scanner
3. Printer kasir
4. Printer Dot matrix
5. Cash drawer
6. Printer barcode
7. Customer Display
1. Software Kasir 

Ada berbagai macam software kasir yang beredar di pasaran dari berbagai software developer. Tujuan utama menggunakan sofware kasir / software toko adalah efisiensi dalam mengoperasionalkan usaha . Sehingga kegiatan manual  yang memakan waktu akan diminimalisir .  Seperti menulis Label alamat, nota penjualan yg memuat data pelanggan (nama , alamat , no telpon dll), cek stok , melihat laporan penjualan dll.

Software kasir ada yang memiliki fitur sederhana hingga fitur canggih sesuai dengan kebutuhan usaha , tentunya akan diiringi dengan harga yang harus Anda bayar. Jika budget Anda terbatas , sebaiknya pilih Software Kasir yang fiturnya sekitar 80% sudah dapat menghandle kegiatan manual operasional di toko.

Salah satu software kasir yang beredar di pasaran dapat Anda lihat di sini .

2. Barcode Scanner 

Macam Alat Kasir Yang Harus anda ketahui

Alat yang sering kita jumpai dari minimarket hingga hypermarket yang biasanya ada di meja kasir.
Kemampuan barcode scanner membaca kode barcode yang tertera di kemasan pada umumnya dipengaruhi oleh kualitas cetak tinta kode barcode dan jarak scan.
Jika Anda ingin membuat sendiri kode barcode untuk suatu produk dan mencetaknya, hindari mencetak kode barcode dengan printer dot matrik karena menghasilkan titik-titik ketika mencetak suatu karakter. Hal ini akan mempengaruhi hasil scanning.

Gunakan printer deskjet/inkjet/laser yang berkualitas tinta baik (kualitas foto) atau akan lebih baik lagi jika menggunakan printer barcode yang khusus untuk mencetak kode barcode.

3.  Printer kasir 

Macam Alat Kasir Yang Harus anda ketahui

 

Atau disebut juga dengan printer struk atau mini printer yang menggunakan kertas struk kecil untuk mencetak nota .

Ada 2 macam printer struk , yaitu printer struk thermal dan printer struk dot matrix.

  • Printer struk thermal menggunakan kertas yang permukaannya licin , seperti ketika mencetak struk pembayaran dengan kartu kredit.
  • Printer struk dot matrix menggunakan kertas struk biasa.
  • Printer struk dot matrix biasanya lebih berisik (ketika mencetak) daripada printer struk thermal.

4.  Printer Dot matrix 

Macam Alat Kasir Yang Harus anda ketahui

 

Printer ini baik digunakan untuk mencetak Laporan/faktur/ struk yang menggunakan kertas rangkap / carbonized dan kertas continuous form. Bila anda memiliki budget terbatas tetapi membutuhkan printer kasir / printer struk, maka printer dot matrix yang biasanya memakai kertas ukuran besar ( kertas A4 atau Folio) dapat disiasati dengan mengganti kertas A4 dengan roll kertas struk dan ditaruh di bagian belakang dengan menjepitnya.

5. Cash drawer

Biasa disebut juga dengan laci uang. Tempat menaruh uang transaksi di kasir yang sudah memiliki divider / pemisah antara berbagai macam nilai uang . Berbagai jenis cash drawer ada yang menggunakan bahan baja , besi atau plastik. Dilengkapi pula dengan kunci .

Agar cash drawer membuka laci secara otomatis , kabel cash drawer dihubungkan ke printer struk dengan menggunakan konektor RJ11 . Sehingga ketika pilih Cetak struk di Software kasir, Cash drawer akan terbuka otomatis disertai printer struk mencetak nota.

6. Printer barcode  

Macam Alat Kasir Yang Harus anda ketahui

Gunanya untuk mencetak kode barcode agar hasil cetakannya lebih mudah terbaca oleh barcode scanner . Printer barcode menggunakan kertas stiker barcode dengan berbagai ukuran . Sebelum membeli kertas stiker barcode , tanyakan dahulu kepada penjual apakah ada minimum order karena biasanya dijual dalam 1 box berisikan 10.000 stiker  .
Cara membuat & mencetak kode barcode ada berbagai macam, salah satunya adalah dari Software Kasir  yang digunakan. Beberapa software kasir dapat mengubah kode item barang menjadi kode barcode sehingga proses pembuatan kode barcode lebih mudah dan cepat.

7. Customer Display

Macam Alat Kasir Yang Harus anda ketahui

Fungsinya menampilkan transaksi yang dilakukan pelanggan dan apa saja  yang diinput oleh Kasir. Sehingga pelanggan dapat melihat/mengkonfirmasi item transaksi dan total pembeliannya.

Jadi perangkat kasir mana saja yang akan Anda pakai?

Sesuaikanlah dengan kebutuhan operasional & budget di usaha Anda. Namun sebelum memakai hardwarenya , gunakan dulu softwarenya karena perangkat tersebut dapat dijalankan jika sudah terkonek dengan software kasir.

Kunjungi juga Website kami, Link ada di bawah

>>>> Klik Disini <<<<

Contact Us: 

Perangkat Kasir

Alamat : Ruko Smart Market Telaga Mas Blok E07 Duta Harapan,
Jl. Lingkar Utara, Bekasi Utara, Bekasi 17123 Telp. (021)8838 2929

Endang

Telp/SMS/WA: 081259417200

,